Cacing di kamar mandi adalah masalah yang sering kali diabaikan, padahal keberadaannya bisa menandakan kurangnya kebersihan di area tersebut. Selain menjijikkan, cacing juga bisa membawa berbagai penyakit yang dapat membahayakan kesehatan Anda dan keluarga.
Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk mengetahui penyebab dan cara menghilangkan cacing di kamar mandi agar bisa mencegah kehadiran berbagai penyakit yang dapat ditimbulkannya. Yuk, simak artikel ini sampai selesai!
Table of Contents
TogglePenyebab Banyak Cacing di Kamar Mandi
Sebelum mengetahui bagaimana cara menghilangkan cacing di kamar mandi, ketahui lebih dulu penyebab kemunculan cacing agar Anda bisa mengambil tindakan pencegahan yang tepat:
1. Lantai Berongga dan Berlubang
Lantai kamar mandi yang berongga atau berlubang bisa menjadi tempat persembunyian ideal bagi cacing. Celah-celah tersebut memungkinkan cacing untuk masuk dan berkembang biak di dalam kamar mandi, terutama jika sisi tertentu rentan tergenangi air.
Baca juga: Begini Cara Membersihkan Kerak Kamar Mandi, Mudah & Ampuh!
2. Bak Air yang Jarang Dikosongkan
Bak air yang jarang dikuras juga bisa menjadi penyebab kehadiran cacing di kamar mandi. Air yang stagnan dalam bak dapat menjadi tempat berbagai jenis cacing berkembang biak sehingga populasi mereka menjadi semakin banyak. Oleh karena itu, mengosongkan dan membersihkan bak air secara rutin sangatlah penting agar tidak menjadi sarang bagi cacing.
3. Kloset yang Jarang Dibersihkan
Selain bak air, kloset yang jarang dibersihkan juga dapat menjadi tempat ideal bagi cacing untuk berkembang biak. Untuk itu, rutin membersihkan kloset juga penting agar tidak ada sisa-sisa kotoran yang bisa menarik cacing.
4. Dinding Retak atau Berlumut
Dinding yang retak atau berlumut juga menjadi salah satu penyebab banyak cacing di kamar mandi. Hal ini dipengaruhi oleh retakan pada dinding yang bisa menjadi celah bagi cacing untuk masuk.
Selain itu, lumut yang tumbuh di dinding juga dapat menjadi tempat tinggal cacing dan makhluk kecil lainnya. Oleh karena itu, Anda perlu menjaga dinding tetap kering, bersih, serta memperbaiki dinding yang retak untuk mencegah kemunculan cacing dan organisme lainnya di kamar mandi.
Bahaya Cacing di Kamar Mandi
Kehadiran cacing di kamar mandi tidak hanya menimbulkan ketidaknyamanan, tetapi juga dapat membahayakan kesehatan. Berikut adalah beberapa bahaya yang ditimbulkan oleh cacing di kamar mandi:
- Masalah Kulit: Kontak langsung dengan cacing atau lingkungan yang terkontaminasi bisa menyebabkan masalah kulit, seperti gatal-gatal dan iritasi.
- Gangguan Pencernaan: Telur cacing dapat mencemari air atau makanan yang Anda konsumsi sehingga bisa menyebabkan gangguan pencernaan dan menyebabkan gejala sakit perut, mual, dan diare.
- Penyebaran Penyakit: Kehadiran cacing di kamar mandi juga dapat menjadi sumber penyebaran penyakit menular karena cacing dapat berpindah melalui kontak dengan permukaan yang terkontaminasi.
Cara Menghilangkan Cacing di Kamar Mandi
Setelah mengetahui bahaya cacing kamar mandi, terdapat berbagai trik yang bisa Anda lakukan untuk membasminya. Berikut ini adalah beberapa cara menghilangkan cacing di kamar mandi:
1. Menjaga Kebersihan Kamar Mandi
Langkah pertama dan paling penting untuk membasmi cacing adalah dengan menjaga kebersihan kamar mandi. Cacing cenderung muncul di lingkungan yang lembap dan kotor. Oleh sebab itu, membersihkan kamar mandi secara rutin bisa membantu Anda mencegah cacing datang kembali.
Anda bisa membersihkan kamar mandi menggunakan pembersih lantai yang mampu membasmi kuman penyebab kemunculan cacing. Selain itu, pastikan Anda juga menyikat sela-sela keramik di lantai dan dinding untuk menghilangkan sisa kotoran yang sulit dijangkau.
2. Menggunakan Air Garam
Garam bukan hanya berfungsi sebagai bumbu dapur, tetapi juga bisa digunakan sebagai bahan alami untuk membasmi cacing kamar mandi. Garam dapat menyerap kandungan air pada tubuh cacing sehingga mereka bisa mati.
Caranya pun mudah, Anda hanya perlu mencampurkan garam dengan air, lalu tuang larutan tersebut di area yang sering dilewati cacing, terutama di sudut-sudut kamar mandi. Setelah itu, biarkan beberapa saat dan bilas dengan air bersih. Anda bisa melakukan langkah ini secara rutin untuk mencegah cacing datang kembali.
3. Membersihkan Saluran Pembuangan
Salah satu tempat yang kerap menjadi sarang cacing yaitu di dalam saluran pembuangan kamar mandi. Oleh sebab itu, penting untuk membersihkan saluran pembuangan secara berkala. Anda bisa menggunakan kawat pembersih atau drain auger untuk menarik kotoran yang menumpuk di dalam saluran tersebut.
Jika saluran pembuangan tersumbat, gunakan cairan pembersih khusus yang bisa membantu meluruhkan sisa-sisa sabun, rambut, atau kotoran lainnya di dalam pipa. Cairan pembersih ini juga bisa membunuh bakteri dan jamur yang menjadi penyebab cacing muncul di kamar mandi.
Baca juga: Mengenal Manhole & Ragam Fungsinya untuk Saluran Pembuangan
4. Menggunakan Campuran Baking Soda dan Cuka
Cara hilangkan cacing di kamar mandi berikutnya adalah dengan menggunakan campuran baking soda dan cuka. Baking soda memiliki sifat abrasif yang bisa membantu membersihkan kotoran dan menghilangkan bau tidak sedap. Di sisi lain, cuka memiliki sifat asam yang dapat membantu membunuh bakteri penyebab cacing berkembang biak.
Caranya cukup mudah, Anda bisa menaburkan baking soda ke sekitar saluran pembuangan, lalu tuangkan cuka di atasnya. Biarkan beberapa saat dan bilas menggunakan air panas. Kombinasi baking soda, cuka, dan air panas bisa membantu membersihkan saluran pembuangan secara menyeluruh.
5. Menggunakan Obat Pembasmi Serangga
Jika beberapa cara di atas belum cukup efektif, Anda bisa mempertimbangkan menggunakan obat pembasmi serangga yang dirancang khusus untuk kamar mandi. Obat ini biasanya mengandung filtronik yang bisa membantu membunuh cacing serta mencegah mereka datang kembali.
Namun, pastikan Anda menggunakan obat pembasmi serangga sesuai dengan petunjuk pemakaian yang tertera di kemasan. Selain itu, Anda juga harus memperhatikan agar tidak memasukan cairan kimia atau cairan yang mengandung asam tinggi ke kloset agar tidak mematikan bakteri di tangki septic.
Demikian penjelasan mengenai penyebab, bahaya, dan cara menghilangkan cacing di kamar mandi. Selain menjaga kebersihan kamar mandi, pastikan juga bahwa rumah Anda memiliki septic tank berkualitas yang berfungsi dengan baik. Hal ini karena sistem pembuangan yang optimal akan membantu mencegah kehadiran cacing dan hewan kecil lainnya di kamar mandi.
Sehubungan dengan hal tersebut, Anda bisa mempertimbangkan untuk menggunakan Bioaga Modern Bio Septic Tank yang dilengkapi dengan teknologi mutakhir, seperti filtronic, bioaball, agacell, karbon aktif, dan disinfektan.
Teknologi tersebut memastikan limbah terurai dengan baik melalui lima tahap penyaringan sehingga tidak mengeluarkan bau, ramah lingkungan, dan tidak mencemari air tanah. Selain itu, Bioaga Modern Bio Septic Tank juga dirancang untuk lahan terbatas, mudah dipasang, dan tidak memerlukan perawatan khusus berkat efisiensi kinerja bakterinya.
Oleh karena itu, septic tank dari Bioaga merupakan solusi yang ideal untuk menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan rumah Anda. Segera hubungi kami untuk melakukan pemesanan atau mendapatkan konsultasi gratis!
Baca juga: Bio Tank vs Septic Tank: Apa Perbedaanya dan Mana yang Baik untuk Rumah Anda?